Beranda Barito Utara Jembatan Siwau Sudah Bisa Dilalui

Jembatan Siwau Sudah Bisa Dilalui

186
0
Kepala Dinas PUPR M Iman Topik dan Camat Gunung Timang Arson saat berada di Jembatan Siwau yang baru dilakukan perbaikan, Selasa 8 Februari 2022. (Dhani)

ZONAKALTENG, Muara Teweh – Pemkab Barito Utara melalui DPUPR telah berupaya dalam melakukan perbaikan infrastruktur jalan dan jembatan yang mengalami kerusakan.

Salah satunya Jembatan Siwau Kecamatan Gunung Timang, karena jembatan darurat ambruk.

“Alhamdulillah jembatan Desa Siwau di Kecamatan Gunung Timang sudah bisa dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat,” kata Kepala DPUPR Barito Utara M Iman Topik didampingi Camat Gunung Timang Arson, saat melakukan pengecekan di jembatan tersebut, Selasa 8 Februari 2022.

Ia mengatakan, pihaknya memasang besi baja WF (wide flange) ukuran 300 dalam penanganan darurat Jembatan Siwau Kecamatan Gunung Timang, karena jembatan darurat ambruk.

“Untuk jembatan Siwau kita pasang empat batang baja wf 300  bentangan 12 meter di lokasi jembatan, agar transportasi masyarakat tidak terhambat,” beber dia.

Menurutnya, lempengan baja yang mempunyai kekuatan tinggi sepanjang 12 meter dipasang di jembatan.

“Jadi empat batang baja tersebut dipasang di jembatan utama, yang khusus bisa dilewati kendaraan roda dua dan pejalan kaki, untuk mobil mungkin tidak bisa. Karena jembatan ini ada yang hanya terpasang bondek (material pelapis bawah cor, pengganti bekisting kayu (triplek), belum dicor,” kata dia.

Seperti diberitakan sebelumnya, kerusakan infrastruktur jembatan, khususnya di wilayah desa di  Kabupaten Barito Utara, kian menjadi-jadi.

Jembatan Siwau di Kecamatan Gunung Timang jebol, akibatnya jalur darat dari Kandui ibukota kecamatan menuju desa-desa arah hulu Sungai Setalar putus.

Sejak bertahun-tahun, pemerintah menjanjikan jembatan di desa-desa bagian hulu Sungai Setalar akan diganti dengan konstruksi besi. Tetapi sampai Januari 2022 pergantian relatif lamban.

Warga bernama Rendi Ahmat memviralkan kerusakan sampai putusnya Jembatan Siwau di Facebook, Jumat 21 Januari 2022 lalu pukul 15.40 WIB.

“Yth Bp bupati, Bp camat, kami dari warga Desa Batu Raya 1 ingin menyampaikan bahwa Jembatan Siwau telah jebol, tak bisa dilewati kendaraan roda empat muatan maupun kosongan. Kami mohon sekiranya dapat diperbaiki karena itu jalur akses utama dari Desa Batu Raya ke Kandui,” sebut dia.(DN)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here