Beranda Kapuas Kepala Diskominfo Kapuas Borong Dagangan di Pasar Ramadhan Untuk Bagi Takjil di...

Kepala Diskominfo Kapuas Borong Dagangan di Pasar Ramadhan Untuk Bagi Takjil di Jalanan

140
0
Kepala Diskominfo Kapuas, Dr H Junaidi, SE SKM M.AP saat membeli makan buka puasa di pasar ramadhan. (Djemmy Napoleon)

ZONAKALTENG, Kuala Kapuas – Kepala Dinas Kominfo Kapuas, Dr H Junaidi memborong dagangan di pasar ramadhan dan membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas disimpang 5 Lampu merah bundaran Tugu. Kamis, 21 April 2022.

Kedatangan Kepala Dinas Kominfo di pasar ramadhan didampingi istri dan pegawai serta Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), pada Kamis 21 April 2022.

Junaidi mengatakan telah mengunjungi seluruh stand dagangan di pasar ramadan dan sudah membelinya yang nantinya membagikan kepada masyarakat untuk berbuka puasa saat melintas di simpang 5 bundaran tugu Adipura.

“Kominfo bersama PMII akan membagikan takjil kepada warga yang melintas di lampu merah bundaran Adipura,” kata Dr H. Junaidi.

Ia menyampaikan sajian dagangan di pasar ramadan bervariasi baik jajan kue basah, kering, roti , minuman dingin bahkan minuman herbal untuk kesehatan.

Kemudian ada lagi sejenis makanan yang di prementasi dari ikan patin sampai sayur kelakai dibuat keripik dalam bentuk kemasan.

“Ini merupakan bentuk kebangkitan perekonomian UMKM di Kapuas dan kami sangat apresiasi pasar ramadhan yang dibuka langsung oleh Bupati Kapuas beberapa waktu lalu,” kata dia.

Kadis Kominfo yang juga menjabat Sekertaris MUI Kapuas itu mengimbau kepada warga agar berbelanja di pasar ramadhan yang sudah disediakan Pemkab untuk memberdayakan UKM.

“Mari kita sama-sama membangkitkan perekonomian melalui UKM. Dengan bangkitnya UKM Insyallah Kapuas akan bangkit,” pungkasnya. (DJEMMY NAPOLEON/A2)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here