Beranda Barito Utara Penempatan Pedagang di Pasar Pendopo Dari Hasil Verifikasi Lapangan

Penempatan Pedagang di Pasar Pendopo Dari Hasil Verifikasi Lapangan

196
0
Kepala Disdagrin Barito Utara, Drs H Hajrannor saat menjelaskan terkait penempatan pedagang di Pasar Pendopo Muara Teweh pada rapat dengar pendapat yang dilaksanakan DPRD Barito Utara, Selasa 18 Januari 2022. (Foto : Dhani)

ZONAKALTENG, Muara Teweh – Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagrin) Kabupaten Barito Utara, Drs H Hajrannor menyebutkan bahwa pihaknya akan mengakomodir usulan para pedagang untuk mendapatkan lapak.

Hal ini disampaikannya saat menhadiri Rapat dengar Pendapat terkait eks pedagang Pasar Pendopo yang terbakar yang tidak mendapatkan tempat di lokasi pasar Pendopo yang baru, Selasa 18 Januari 2022 di DPRD Barito Utara.

Ia mengatakan bahwa, pemanfaatan atau memfungsikan segera pasar pendopo yang baru merupakan perintah dari Bupati.

“Sehingga para pedagang yang berjualan di badan jalan atau pasar sementara harus segera dipindah ke pasar yang baru,” terangnya.

Dengan kondisi pasar yang ada, tidak dapat menampung seluruh pedagang, namun ada rencana untuk penempatan seluruh pedagang yang ada.

Yakni, kata dia, akan dilakukan perapihan atau pengelompokkan pedagang. Akan difungsionalkan kembali lantai 2 pasar Barito Permai dan Pasar Gembira.

Jadi, jelas dia, untuk penempatan para pedagang di lapak yang baru, pihaknya melakukan verifikasi lapangan.

Karena banyak isu atau informasi bahwa ada lapak yang disewakan atau dijual kepada pedagang yang baru.

“Jadi pedagang yang memang terdata di Dinas dan berjualan sendiri yang terlebih dahulukan untuk menempati lapak yang ada,” terangnya.(DN)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here