Beranda DPRD Puluhan Warga Desa Sidorejo Datangi DPRD Kapuas, Ada Apa?

Puluhan Warga Desa Sidorejo Datangi DPRD Kapuas, Ada Apa?

270
0

ZONAKALTENG, Kuala Kapuas – Puluhan warga Desa Sidorejo, Kecamatan Tamban Catur,  mendatangi kantor DPRD Kapuas pertanyakan pembangunan jembatan penghubung Desa Sidorejo- Desa Banda Raya.

“Kami ingin pertanyakan pembangunan jembatan penghubung Desa Sidorejo-Banda Raya yang sudah menjadi prioritas,” kata koordinator, Sumirin, Senin, 23 November 2020.

Ia mengatakan, jembatan tersebut diusulkan pada tahun 2019 untuk dibangun pada 2020 ini, namun, sampai saat ini belum ada realisasi.

Sebelumnya, warga telah menebang tanaman pohon karet milik mereka dengan sukarela.

“Kita kesini mempertanyakan kepada para anggota Dewan, apakah program itu dilanjutkan pada 2021. Karena 2020 banyak anggaran yang dialihkan untuk percepatan penanganan Covid 19,” uccap dia.

Sebab itu lanjut dia, jembatan ini kondisinya sangat memprihatinkan, sehingga menimbulkan permasalahan dengan warga Desa Band Raya. Pembangunan jembatan ini merupakan solusi antar kedua desa tersebut.

“Persoalnya jalan kami jadi rusak karena sering dilintasi warga Desa dari Bandaraya menggunakan truk dan jembatan penghubung yang terbuat dari kayu ulin lambat laun rusak, ” tandas dia.

Sementara ketua Komisi III DPRD Kapuas, Rahmad Jainudin, mengatakan, setiap usulan masyarakat diakomodir oleh Dewan. Untuk jembatan Desa Sidorejo merupakan usulan tahun 2019 yang dikerjakan di tahun 2020 tidak terlaksana karena terjadi refocusing anggaran.

“Kita tidak mencoret usulan warga apalagi itu sudah menjadi prioritas, hanya saja terjadi refocusing anggaran demi kemanusian bencana non alam Covid-19,” beber dia.

Legislator Partai pohon beringin itu menambahkan, selama pembahasa bersama mitra kerja baikitu Dinas Perhubungan, Kominfo dan Dinas PUPR-PKP, tidak ada yang di coret.

Kalau memang ada yang terlewatkan, nanti dikonfirmasi dengan pihak dinas terkait.

“Nanti kita akan panggil Kepala Dinas PU untuk mennanyakan masalah ini melalui Rapat Dengar Pedapat (RDP agar hal ini clear dan clean,” pungka dia. (DJEMMY NAPOLEON/A2)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here